JOMBANG – DN | Seorang perempuan lanjut usia di Desa Karobelah, Kecamatan Mojoagung, Kabupaten Jombang, menjadi korban perampokan brutal di kediamannya sendiri. Peristiwa tersebut terjadi pada Jumat petang (11/7/2025), saat korban hendak mengambil air wudu untuk salat Magrib.
Korban bernama Sumarlin (75) mengalami luka memar di bagian mulut akibat dorongan dan pukulan dari pelaku yang tiba-tiba menyerang dari belakang. Tak hanya mengalami kekerasan fisik, korban juga diancam akan dibunuh jika berteriak meminta pertolongan.







