“Pencarian tidak hanya berfokus pada area sungai, tetapi juga dilakukan penyisiran darat untuk memastikan seluruh kemungkinan keberadaan korban,” ujar Sabino.
Setelah upaya panjang dan kerja sama dengan warga setempat, jenazah Dio akhirnya ditemukan. Menanggapi kejadian ini, Sabino mengimbau masyarakat, terutama para orang tua, agar lebih waspada terhadap anak-anak, terutama saat bermain di area yang memiliki potensi bahaya seperti sungai dan kolam.
“Keselamatan anak-anak adalah tanggung jawab kita bersama. Kami berharap insiden ini menjadi pengingat bagi semua pihak untuk lebih berhati-hati dan meningkatkan pengawasan,” pungkasnya.
Dengan adanya perhatian dari pemerintah daerah dan evaluasi terhadap keamanan sungai, masyarakat berharap agar langkah-langkah preventif dapat segera diterapkan guna menghindari kejadian serupa di masa mendatang. [Swd]