Jelang Pilkada 2024, Adu Strategi Usung Kandidat Demi Meraih Suara Rakyat

  • Whatsapp
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri saat foto bersama para calon dari PDIP di Pilkada 2024, pekan lalu. (Courtesy: PDI Perjuangan)

PDI Perjuangan dan parpol lain mulai mengumumkan rekomendasi kandidat yang diusung dalam Pilkada 2024. Mereka memasang strategi menjelang pendaftaran calon di Pilkada akhir Agustus ini.

Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto, membacakan satu persatu 13 nama kandidat yang maju dalam Pilkada 2024. Mereka akan berlaga di Pilgub.Bertempat di kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat, Rabu (14/8) lalu, Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri kemudian menyerahkan surat rekomendasi kepada bakal calon kepala daerah dan calon wakil kepala daerah dari partai berlambang Banteng moncong putih itu. Dalam kesempatan tersebut, Megawati mengatakan ada tiga syarat dalam pencalonan yang diusung PDIP.

Bacaan Lainnya
(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

“Saya sering bilang ke Hasto, kalau kamu panggil untuk calon, ada tiga hal yang kamu harus tanya. Pertama, takutkah kamu? Pemimpin harus punya nyali. Kedua, harus mau turun ke bawah bertemu akar rumput. Ketiga, punyakah kamu uang? Untuk namanya apa itu bikin baliho, kampanye. Tiga itu poinnya”, ujar Mega di hadapan ratusan pengurus dan Kader PDIP kandidat di Pilkada.

Para calon dari PDIP di Pilkada 2024 menunjukkan surat rekomendasi DPP PDIP, pekan lalu. (Courtesy: PDI Perjuangan)
Para calon dari PDIP di Pilkada 2024 menunjukkan surat rekomendasi DPP PDIP, pekan lalu. (Courtesy: PDI Perjuangan)

Data yang diterima VOA, kandidat untuk Pilgiub di pulau Jawa antara lain DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa tengah dan Jawa Timur belum masuk daftar yang diumumkan. Bahkan kandidat PDIP untuk Pilwalkot Solo juga sama. Ketua DPC PDIP Solo, Hadi Rudyatmo pun angkat bicara.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *