BMKG: 19% Zona Musim Masuki Musim Kemarau, Operasi Modifikasi Cuaca Dimulai

  • Whatsapp
Seorang pria mendorong sepedanya sambil membawa ember berisi air melintas di depan sawah yang kering akibat kemarau di Lamongan, Jawa Timur, 30 Oktober 2014. (Foto: Juni Kriswanto/AFP Photo)

Operasi Modifikasi Cuaca di Pulau Jawa

Pelaksana Tugas (Plt) Deputi Bidang Modifikasi Cuaca BMKG, Tri Handoko Seto, menjelaskan Operasi Modifikasi Cuaca di Pulau Jawa akan dilakukan secara serempak dari Posko TMC yang berada di Surabaya, Semarang, Bandung dan Jakarta pada Kamis (30/5).

Bacaan Lainnya
Seorang murid sekolah dasar menggunakan kipas portabel untuk mengusir hawa panas saat belajar di kelas, di Banda Aceh, Aceh, 15 Mei 2023. (Foto: Chaideer Mahyuddin/AFP)
Seorang murid sekolah dasar menggunakan kipas portabel untuk mengusir hawa panas saat belajar di kelas, di Banda Aceh, Aceh, 15 Mei 2023. (Foto: Chaideer Mahyuddin/AFP)

Operasi itu bertujuan untuk mengisi waduk-waduk air yang digunakan untuk kebutuhan kegiatan pertanian. Sedangkan di Pulau Sumatera kegiatan modifikasi cuaca juga bertujuan untuk membasahi lahan-lahan gambut mencegah munculnya titik-titik panas yang dapat memicu terjadinya kebakaran hutan dan lahan.

“Kita akan berupaya dalam window opportunity)pertumbuhan awan yang tidak terlalu banyak ini kita harus bergerak cepat yang mudah-mudahan akhir bulan sudah mulai penerbangan dan sampai dengan dasarian pertama Juni ini akan bisa memberikan hasil yang cukup untuk menutupi kekurangan-kekurangan itu. Kalau pun tidak nanti kita lanjutkan di awal musim transisi dari kemarau ke musim hujan,” kata Tri Handoko Seto dalam konferensi pers yang sama.

Operasi Modifikasi Cuaca dilakukan menggunakan pesawat milik TNI dan juga dari pihak swasta untuk mencakup banyak area yang berada di Sumatra, Kalimantan, Pulau Jawa, Nusa Tenggara Barat dan Nusa Tenggara Timur.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *