“Hari ini kami memulai dari Kelurahan Setono Gedong dan Pakunden, dengan titik ketiga berada di halaman Kantor Kejaksaan. Ini adalah bentuk kolaborasi yang memberikan manfaat besar bagi masyarakat,” tambahnya.
Qowimuddin juga mengimbau warga agar berbelanja secara bijak dan tidak melakukan panic buying. “Stok kebutuhan pokok untuk Ramadan dan Idul Fitri aman. Jadi, masyarakat tidak perlu khawatir. Belanjalah dengan bijak,” pesannya.
Sementara itu, Kepala Kejaksaan Negeri Kota Kediri, Andi Mirnawaty, menyatakan dukungan penuh atas kegiatan ini. “Kami mendukung kebijakan Pemkot Kediri dalam pengendalian inflasi, terutama di bulan Ramadan. UMKM juga kami fasilitasi untuk menjual produknya, termasuk takjil, di area Kantor Kejaksaan,” ungkap Andi.