Wakil Wali Kota Kediri Pantau Bazar dan Operasi Pasar Murni untuk Stabilkan Harga Jelang Ramadan

  • Whatsapp

KEDIRI | DN – Menjelang Ramadan, Wakil Wali Kota Kediri, Qowimuddin, melakukan peninjauan terhadap pelaksanaan Bazar dan Operasi Pasar Murni (OPM) yang digelar di halaman Kantor Kejaksaan, Jumat (14/3/2025). Langkah ini merupakan inisiatif Pemerintah Kota Kediri untuk menjaga ketersediaan barang pokok sekaligus mengendalikan lonjakan harga selama bulan puasa.

“Bulan Ramadan sering kali diikuti dengan kenaikan harga bahan pangan dan inflasi. Oleh karena itu, atas arahan Wali Kota Kediri, Mbak Vinanda, kami menyelenggarakan OPM ini untuk memastikan ketersediaan kebutuhan pokok masyarakat,” ujar Qowimuddin.

Bacaan Lainnya

Menurut Qowimuddin, OPM ini berlangsung selama 13 hari, mulai 7 hingga 26 Maret 2025, dengan lokasi yang tersebar di 39 titik dan ditujukan khusus untuk warga ber-KTP Kota Kediri. Di setiap lokasi, tersedia berbagai kebutuhan pokok seperti beras (150 kemasan 5 kilogram), gula pasir (400 kilogram), minyak goreng (336 botol ukuran 1 liter), dan telur ayam (200 kilogram). Kegiatan ini juga mencakup bazar murah hasil kolaborasi dengan Kantor Kejaksaan Negeri Kota Kediri, serta Gerakan Pangan Murah yang dikoordinasi oleh Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian, dan Bazar Pangan Murah bekerja sama dengan Bank Indonesia Kediri.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *