SIDOARJO – DN | Kabupaten Sidoarjo kembali menorehkan prestasi dalam bidang digitalisasi transaksi pemerintah daerah. Pada kegiatan High Level Meeting (HLM) TIPD, TPDD, dan TP2ED yang digelar Selasa (25/11/2025), Sidoarjo menerima piagam penghargaan sebagai TP2DD Kabupaten dengan Realisasi Kartu Kredit Indonesia (KKI) Tertinggi Tahun 2025.
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, kepada Bupati Sidoarjo, H. Subandi, SH., M.Kn.
Realisasi KKI di Kabupaten Sidoarjo tercatat mencapai Rp10,32 miliar. Angka ini menjadi salah satu indikator keberhasilan digitalisasi daerah melalui Indeks Elektronifikasi Transaksi Pemerintah Daerah (IETPD). Sinergi antar-stakeholder berhasil mendorong indeks DPD seluruh pemerintah daerah di Jawa Timur berada pada kategori digital dengan skor di atas 90 persen pada semester I tahun 2025.







