General Manager PLN Icon Plus SBU Regional Jawa Bagian Timur, Rizky Ardiana Bayuwerty, menambahkan bahwa kerja sama ini merupakan langkah proaktif perusahaan dalam memperkuat mitigasi risiko hukum.
“Dengan dukungan hukum yang kuat, perusahaan bisa lebih fokus menghadirkan solusi digital yang andal dan berorientasi pada pelayanan,” jelas Rizky.
Kolaborasi ini mencakup:
- Pendampingan dalam pengambilan keputusan strategis.
- Penyusunan dan penelaahan kontrak.
- Penyelesaian sengketa perdata dan tata usaha negara.
- Penertiban aset.
- Penagihan piutang.
Dengan cakupan tersebut, PLN Icon Plus optimistis dapat mempercepat transformasi digital secara aman, terukur, dan berkelanjutan, sekaligus berkontribusi aktif dalam pembangunan ekosistem digital nasional. [Nat]







