Skema pengiriman sampah antar daerah diharapkan mampu mengurangi beban TPA Tambakrigadung, menekan emisi gas rumah kaca, serta mendukung transisi energi dengan mengurangi ketergantungan pada energi fosil.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Lamongan, Andhy Kurniawan, melaporkan sebanyak 85 penerima penghargaan hadir dalam acara tersebut. Kategori penghargaan meliputi:
- Lamongan Green and Clean (LGC)
- Program Kampung Iklim (Proklim)
- Sekolah Adiwiyata (Nasional, Mandiri, dan Provinsi)
- Penghargaan Bersih dan Lestari (Berseri) Jawa Timur
Sebagai bentuk dukungan nyata, Pemkab bersama Pemerintah Provinsi Jawa Timur menyerahkan stimulan berupa kendaraan roda tiga, gerobak sampah, 28 unit komposter, 28 dropbox, hingga bak sampah kepada para penerima penghargaan.
“Target penanganan sampah kita di 2024 mencapai 70% dan pengurangan 30%. Namun, peran serta masyarakat serta peningkatan fasilitas harus terus digencarkan agar jumlah sampah yang tertangani semakin meningkat di masa depan,” pungkas Andhy. [J2]







