“Pembersihan dilakukan secara manual karena akses jalan yang terbatas, dan kami memperkirakan proses ini akan selesai dalam dua hari,” ujar Imam. Ia juga menambahkan bahwa dua armada truk dikerahkan untuk mengangkut sampah ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) secara bergantian.
Sementara itu, Kepala Pelaksana BPBD Kediri, Joko Arianto, mengatakan bahwa tim BPBD juga turut serta membantu evakuasi dengan menerjunkan delapan personel. Mereka dilengkapi dengan peralatan seperti tali sling untuk memindahkan material yang tersangkut. Menurutnya, langkah ini bertujuan tidak hanya untuk mencegah banjir, tetapi juga meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan sungai.