“Di bulan suci Ramadhan ini, kami ingin hadir menciptakan senyum kebahagiaan bagi anak-anak yatim dan duafa. Dengan santunan ini, kami berharap dapat meringankan beban hidup mereka, khususnya menjelang Hari Raya Idul Fitri,” ujar Suwito.
Basuni, salah satu tokoh pemuda Desa Kebaron, turut memberikan apresiasi terhadap langkah pemerintah desa. Menurutnya, kegiatan santunan ini adalah tindakan luar biasa yang layak didukung oleh semua pihak.