KEDIRI |DN – Kapolres Kediri AKBP Bimo Ariyanto, S.H., S.I.K. memimpin rapat lanjutan untuk mempersiapkan rangkaian kegiatan peringatan Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024.
Rapat ini dilaksanakan di ruang Rupatama Mapolres Kediri pada hari Rabu (19/6/2024) pagi.
Dalam kegiatan tersebut, AKBP Bimo didampingi Wakapolres Kediri Kompol Verawaty Thaib, S.I.K., membahas berbagai agenda yang akan dilaksanakan oleh Polres Kediri.







