Wabup Mimik Idayana menegaskan bahwa festival ini bukan sekadar hiburan, melainkan bagian dari strategi memperkuat identitas budaya sekaligus menggairahkan sektor pariwisata. “Jayandaru Sunrise Festival 2025 adalah wujud semangat kita dalam memperkuat budaya dan pariwisata daerah,” ujarnya.
Kepala Disporapar Sidoarjo, Yudhi Iriyanto, menjelaskan bahwa peluncuran Tari Pesona Delta menjadi tonggak penting dalam pengembangan pariwisata berbasis budaya. “Tarian ini kami gagas sebagai ikon baru untuk mengenalkan kebudayaan Sidoarjo lebih luas lagi. Festival ini adalah hasil kolaborasi pemerintah, pelaku wisata, dan komunitas ekonomi kreatif,” ungkapnya.







