Ketua FPK Surabaya, Hoslih Abdullah, didampingi Sekretaris FPK, Hifson Djambek, menjelaskan kepada wartawan yang meliput bahwa kegiatan itu wujud nyata kepedulian FPK terhadap masyarakat, khususnya kaum duafa.
“Ini salah satu bentuk kepedulian FPK Surabaya kepada masyarakat, khususnya kaum duafa dan akan kita laksanakan secara berkelanjutan. Dengan kegiatan sosial seperti ini, FPK Surabaya terus berupaya menjalankan peran aktif dalam membangun kebersamaan dan kepedulian sosial di tengah masyarakat”, jelas Ketua Pusura (Ormas Pemuda Surabaya) itu.
Ia juga mengapresiasi kebersamaan dan kontribusi anggota FPK dalam merealisasikan kegiatan itu. “Terima kasih atas kebersamaan semua teman-teman pengurus dan anggota FPK Surabaya. Kegiatan positif ini dapat terlaksana karena soliditas kami semua”, tambah pria yang akrab disapa ‘Cak Dullah’ itu.