Operasional Taman Kota dan Mekanisme Pengaduan
Meskipun jumlah petugas taman akan dikurangi saat Lebaran, taman-taman di Kota Kediri tetap dibuka seperti biasa.
“Taman tetap kebanyakan sebagaimana mestinya, hanya nanti untuk petugasnya hanya diisi, seperti itu. Jadi, tidak selengkap seperti biasanya tetapi dia tetap buka seperti biasa,” terang Imam.
Selain itu, petugas DLHKP juga ditempatkan di beberapa rest area dan pos pantau untuk memastikan kebersihan area publik tetap terjaga. Mekanisme pengaduan pun tersedia melalui media sosial maupun layanan interaktif DLHKP.