KEDIRI | DN – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kediri resmi meluncurkan pemilihan wali kota dan wakil wali kota Kediri tahun 2024 dan maskot Si Tatak dengan menggelar pertunjukkan seni jaranan Joko Mbalelo juga pada, Rabu siang (19/6/2024). Dilanjutkan malam harinya peluncuran Jingle KPU Kota Kediri dan Maskot pilkada dihibur artis kondang Happy Asmara bertempat di lapangan Mako Brimob Kediri Jalan Veteran Kota Kediri.
Ketua KPU Kota Kediri, periode 2024-2029, Reza Cristian menyampaikan, bahwa KPU Kota Kediri mengadakan peluncuran Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota yang di dalamnya merupakan peluncuran Jingle dan Maskot dari pemilihan kepala daerah Kota Kediri.
KPU Kota Kediri memilih Maskot Pilkada Kota Kediri dengan menggunakan tahu takwa atau disebut Si Tatak yang memakai blangkon, dan pakaian kediren warna ungu dan jarit. Selain itu, KPU Kota Kediri juga menggunakan tagline tansah bungah yang berarti selalu bahagia.
“Ini nanti yang kita luncurkan adalah jingle dan maskot pilkada tersebut,” kata Ketua KPU Kota Kediri, Rabu malam (19/6/2024).
Ketua KPU Kota Kediri Reza Cristian dalam sambutannya mengatakan, peluncuran Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Kediri dengan tujuan sosialisasi untuk mengajak warga Kota Kediri jangan lupa menggunakan hak pilihnya untuk memilih pemimpin yang terbaik sesuai pilihan warga.
“Jangan lupa tanggal 27 November 2024 untuk datang ke TPS untuk menggunakan hak pilihnya dan jangan golput, ” ajak Reza.
Ia juga menyampaikan saya tahu semua yang hadir disini sudah pingin joget bareng dengan Happy Asmara. “Malam ini juga peluncuran Maskot dan Jingle Pilkada Kota Kediri, “ucapnya.
Sementara itu, di kesempatan yang sama PJ Walikota Kediri Zanariah menyampaikan selamat atas dilantiknya Ketua dan anggota Komisioner KPU Kota Kediri. Pemkot Kediri akan terus mendukung tahapan KPU dan terus menjalin kerjasama yang baik demi mensukseskan Pilkada Kota Kediri.
Saya berpesan kepada warga Kota Kediri untuk cerdas dan bijak ketika ada info dan berita belum tentu kebenarannya. Info atau berita yang diterima disaring dulu sebelum membagikan.







