Kegiatan penanaman padi gogo diawali dengan pembukaan dan pembacaan doa, dilanjutkan peninjauan lahan oleh Danpussenif TNI AD didampingi Pangdam VI/Mulawarman, foto bersama, serta penanaman bibit padi gogo secara simbolis di petak lahan yang telah disiapkan. Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Danpusdikif Brigjen TNI Zaiful Rakhman, S.H., M.M., Danrem 091/ASN Brigjen TNI Anggara Sitompul, S.I.P., M.Si., Asops Kasdam VI/Mlw Kolonel Inf Totok Prio Kismanto, Danbrigif TP 85/BTC Kolonel Inf Alzaki, S.E., M.B.A., M.M.A.S., serta jajaran Kodim, dinas ketahanan pangan, dan kelompok tani Sukses Bersama.
Borneo Integrated Farming Area 1.400 Ha Brigif TP 85/BTC Kembali Jadi Magnet Kunjungan Pimpinan TNI AD







