Salah satu teman korban segera berlari memberi tahu orang tua Rifk, yang kemudian melaporkan kejadian tersebut kepada Kepala Desa dan Polsek Tikung. Tim SAR dari BPBD Lamongan bersama aparat kepolisian dan warga setempat langsung melakukan pencarian dengan menyisir lokasi dan memompa air untuk mempercepat proses evakuasi.
Setelah dua jam pencarian intensif, Rifk akhirnya ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa. Pemeriksaan medis tidak menemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban, sehingga keluarga memutuskan untuk segera melakukan pemakaman.







