Produk halal semakin diminati di Amerika Serikat. Secara global, bahkan pertumbuhan pasarnya diprediksi akan meningkat lebih dari enam persen. Apakah Indonesia dapat bersaing dengan produsen global dalam memanfaatkan potensi ekonomi ini?
( DN ) – Berbekal relasi dan pengalaman berbisnis katering di Amerika Serikat selama beberapa puluh tahun terakhir, Artharini bersama suaminya, Wirawan, menjajaki pasar kuliner ibu kota Amerika Serikat dengan satu komitmen: menjual makanan halal.
Terletak di Kensington, Maryland, tidak jauh dari ibu kota Washington DC, pasangan diaspora Indonesia itu menawarkan beragam kuliner khas nusantara kepada masyarakat Amerika di ‘Artha Rini Indonesian Restaurant’.
Makanan Halal Indonesia di AS
Menu yang menjadi favorit para pelanggan mulai dari sate ayam, rendang, gado-gado, tempe mendoan, karedok, hingga rawon. Semua menu itu dipastikan Artharini halal; baik dari segi pengolahannya maupun asal-usulnya.