Dalam patroli tersebut, Anggota Polsek Sekaran, memberikan beberapa himbauan kepada karyawan Alfamart mengenai langkah-langkah pencegahan kejahatan, seperti selalu waspada terhadap lingkungan sekitar, memastikan pintu dan jendela terkunci dengan baik, serta segera melaporkan ke pihak kepolisian jika melihat hal-hal yang mencurigakan.
Karyawan Alfamart menyambut baik patroli ini dan merasa lebih aman dengan adanya kehadiran Polisi. mereka mengapresiasi perhatian yang diberikan oleh Polsek Sekaran dalam menjaga keamanan lingkungan tempat mereka bekerja.