Polres Lamongan Gelar Apel Kesiapan Pengamanan Malam Pergantian Tahun Baru 2026

  • Whatsapp

LAMONGAN | DN – Polres Lamongan menggelar kegiatan Apel Kesiapan Pengamanan Malam Pergantian Tahun Baru 2026 yang berlangsung di Lapangan Apel Mapolres Lamongan pada Rabu sore, (31/12).

Apel tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Lamongan AKBP Agus Dwi Suryanto, S.I.K., M.H. selaku pimpinan apel.

Bacaan Lainnya
(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Kegiatan apel dihadiri oleh Wakapolres Lamongan, para Pejabat Utama (PJU) Polres Lamongan, serta seluruh personel yang telah tersprin dalam pengamanan malam pergantian tahun baru 2026.

Apel ini merupakan bagian dari langkah strategis Polres Lamongan dalam memastikan kesiapan personel, sarana prasarana, serta pola pengamanan guna menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

Dalam amanatnya, Kapolres Lamongan menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh personel yang hadir.

Beliau menegaskan bahwa kehadiran personel pada apel kesiapan ini mencerminkan kesiapan, loyalitas, dan komitmen dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya pada momentum krusial malam pergantian tahun yang memiliki tingkat kerawanan tinggi.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *