LAMONGAN | DN – Unit Penegakan Hukum (Gakkum) Satlantas Polres Lamongan Polda Jatim menunjukkan kesigapan dan aksi kemanusiaan dalam merespons kejadian tumpahan cairan solar yang terjadi di ruas Jalan Simpang Empat Terminal Lama/Kencana hingga Simpang Empat Pegadaian, Kamis (10/04).
Kejadian ini berpotensi membahayakan pengguna jalan, terutama pengendara roda dua, karena permukaan jalan menjadi licin dan rawan kecelakaan.
Menyadari potensi bahaya tersebut, anggota Unit Gakkum Satlantas Polres Lamongan Polda Jatim yang sedang bertugas segera mengambil tindakan cepat.