30 Personel Polres Kediri Kota Terima Tanda Kehormatan Negara Satyalancana Pengabdian

  • Whatsapp

Satyalancana Pengabdian 8 Tahun sebanyak 16 personel.

Kapolres berpesan agar penghargaan tersebut tidak dimaknai sekadar sebagai pemenuhan hak administratif, melainkan sebagai simbol apresiasi negara atas konsistensi anggota Polri dalam menjaga marwah institusi.

Bacaan Lainnya
(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

“Kepada seluruh personel, saya perintahkan untuk terus memperkuat sinergi dan semangat gotong royong dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif, serta menggelorakan kembali reformasi birokrasi Polri yang berorientasi pada pelayanan masyarakat,” tambahnya.

Ia juga menegaskan komitmen Polres Kediri Kota untuk terus menghadirkan Polri sebagai pelindung, pengayom, pelayan, sekaligus problem solver bagi masyarakat sesuai dengan slogan Polri Untuk Masyarakat.

Upacara penganugerahan Satyalancana Pengabdian ini diharapkan menjadi sumber inspirasi dan motivasi bagi seluruh personel Polres Kediri Kota untuk terus meningkatkan kinerja, menjadi sumber daya manusia Polri yang unggul, kreatif, dan inovatif demi kemajuan bangsa dan negara.[Yud]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *