TRENGGALEK (DN) – Kepolisian Resor Trenggalek menyiagakan personel di sejumlah titik rawan. Kegiatan diawali dengan apel di halaman Mapolres diikuti oleh seluruh personel gabungan.
Siaga satu ini sengaja digelar dalam rangka memastikan kondisi Kamtibmas di wilayah kabupaten Trenggalek tetap aman dan kondusif.
Kapolres Trenggalek AKBP Gathut Bowo Supriyono, S.H., S.I.K., M.Si. melalui Kabagops AKP Suyono, S.H., M.Hum. mengungkapkan Siaga satu ini digelar sebagai upaya antisipasi terjadinya balasan paska peristiwa penganiayaan kelompok pesilat di wilayah Kediri.
“Selain itu bertepatan dengan adanya kegiatan masyarakat salah satunya adalah pengajian Gus Iqdam di Kecamatan Kampak yang membutuhkan pengamanan ekstra,” Jelasnya, Selasa (10/10).